Kanwil Kemenkumham Jateng Hadapi Desk Evaluasi TPI

    Kanwil Kemenkumham Jateng Hadapi Desk Evaluasi TPI
    Kanwil Kemenkumham Jateng Hadapi Desk Evaluasi TPI

    Kanwil Kemenkumham Jateng Hadapi Desk Evaluasi TPI

    SEMARANG - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah menjalani Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) oleh Tim Penilai Internal (TPI) di aula Kresna Basudewa, Jum'at (19/05).

    Jalannya Desk Evaluasi dibuka dengan yel-yel yang diperankan dengan penuh semangat, kompak dan solid oleh Tim Kantor Wilayah dengan mengenakan blangkon dan slempang berwarna merah. 

    Video profil menjadi sajian berikut yang ditampilkan oleh Kanwil Jateng. Dilanjutkan dengan pemaparan oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Jateng Dr A. Yuspahruddin yang didampingi Ketua Tim ZI, Kepala Divisi Administrasi Hajrianor para Wakil Ketua yakni Kadiv Pemasyarakatan, Supriyanto, Kadiv Keimigrasian, Wishnu Daru Fajar, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Nur Ichwan, serta para Ketua Pokja dan anggota Tim.

    Sebagai pembuka, Kakanwil lebih dulu memperkenalkan Ketua dan Wakil Ketua ZI serta masing-masing Ketua Pokja sebelum masuk ke materi paparan.

    Dalam presentasinya Kakanwil memaparkan terkait 6 area perubahan secara komprehensif, capaian-capaian yang telah dilakukan oleh Kanwil Jateng, beragam inovasi unggulan seperti Silandu, Sihamdu, Sidukman dan Hai Penengah serta sederet prestasi yang telah diukir jajarannya di tahun 2022 dan 2023.

    Tak Ketinggalan, perbaikan sarana dan prasarana guna menunjang peningkatan kuialitas pelayanan publik dan kinerja turut ditampilkan.

    Atas paparan Kakanwil, Tim Penilai memberikan  beberapa atensi dan masukan mengenai video profil dan materi paparan di akhir kegiatan evaluasi.

    Berkesempatan memberikan closing statement, Kakanwil Yuspahruddin menyampaikan jika masukan-masukan dari Tim Penilai akan segera ditindaklanjuti sebagai bahan evaluasi dan perbaikan.

    "Terima Kasih untuk masukan dari TPI, tentu beberapa koreksi yang disampaikan tadi terkait video profil dan paparan akan kami tindaklanjuti, " ujar Kakanwil.

    Kegiatan desk evaluasi diakhiri dengan foto bersama dan penyerahan bulletin Kanwil Jateng Menuju WBK/WBBM.    /aj

    kemenkumhamjateng
    ANJAR WAHYU KUSUMA

    ANJAR WAHYU KUSUMA

    Artikel Sebelumnya

    Berkinerja Anggaran Baik, Kemenkumham Raih...

    Artikel Berikutnya

    Kasubag TU Lapas Pasir Putih Kumpulkan Tim...

    Berita terkait

    Studi Tiru ke Lapas Cirebon sebagai Usaha Lapas Karanganyar untuk Menyongsong Pelayanan Publik yang Unggul
    Dukungan Ketahanan Pangan: Lapas Pasir Putih Berbagi Pengalaman dengan Lapas Karanganyar
    Lapas Cilacap Bekalai Narapidana dengan kemandirian dan Keterampilan
    Perjalanan Menuju Pemulihan Kalapas Karanganyar Saksikan Babak Akhir Program Rehabilitasi Sosial WBP Lapas Narkotika Nusakambangan
    Kemenkumham Jawa Tengah Fokus pada Evaluasi dan Persiapan RKT RB B09 dan B12 Menuju Birokrasi Efektif
    Petugas Lapas Pasir Putih Pasang Lagi Apar Fire Block Minimalisir Potensi Kebakaran
    Rapat Persiapan Lapas Karanganyar dalam Menghadapi Verifikasi Lapangan Tim Penilai Mandiri untuk Mencapai Predikat Wilayah Bebas dari Korupsi
    Awal Kepemimpinan, Jajaran Lapas Besi ikuti Pengarahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan
    Partisipasi Lapas Karanganyar dalam Zoom Meeting Percepatan Data Responden Survei Peningkatan Integritas KPK di Kementerian Hukum dan HAM
    Mengawal Setiap Langkah Kegiatan Pembinaan Warga Binaan Tim TTD Lapas Karanganyar Hadir dengan Pengamanan Melekat
    Penuhi Tugasnya Pembimbing Kemasyarakatan Bapas Nusakambangan Laksanakan Wawancara dengan Napi Lapas High Risk
    Penuhi Syarat Administratif Dan Perilaku, PK Bapas NK Lakukan Kunjungan Ke Penjamin WBP
    Ranger Hitam Pasir Putih Ikut Serta Dalam Pengamanan Pos Pengamanan Nusakambangan
    Kantor Imigrasi Cilacap, gelar rapat timpora di Kebumen Perkuat pengawasan orang asing
    Taruna Poltekip Magang LP Patih Ikut Berqurban Rayakan Hari Raya Idul Adha

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Lapas Kelas IIA Besi ikuti Arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024

    Tags