Tingkatkan Akuntabilitas, Kasi Adm Kamtib Lakukan Pemeriksaan Buku Laporan Penjagaan dan Berikan Pengarahan Kepada Karupam

    Tingkatkan Akuntabilitas, Kasi Adm Kamtib Lakukan Pemeriksaan Buku Laporan Penjagaan dan Berikan Pengarahan Kepada Karupam

    CILACAP, INFO_PAS - Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan melakukan pemeriksaan buku laporan penjagaan. Pemeriksaan buku laporan ini secara rutin dilakukan setiap minggunya atau setelah pelaksanaan tugas piket pagi atau malam, Sabtu (29/06/2024).

    Buku Laporan Penjagaan yang diperiksa merupakan buku yang mencatat waktu pelaksanaan tugas, penempatan dan rotasi anggota serta uraian peristiwa selama melaksanakan tugas pokok dan fungsi (tusi) pengamanan.

    Dalam kesempatan ini, Abdul Hamid Heriyadi selaku Kasi Adm Kamtib menjelaskan fungsi buku laporan sebagai bukti pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas sebelum dilakukan penyerahan tugas pengamanan ke regu pengamanan selanjutnya.

    “Buku laporan ini sangat penting sebagai bukti bahwa pelaksanaan tugas telah dilaksanakan dengan baik, dan kondisi Lapas dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif sebelum diserahkan ke regu pengamanan selanjutnya dalam apel serah terima regu pengamanan, ” jelasnya.

    Buku laporan ini senantiasa diisi sesuai uraian peristiwa yang terjadi. Pengisian dilakukan secara tertib dan ketat sehingga semua peristiwa seperti rotasi penempatan anggota, patroli dan kontrol serta lalu lintas Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang keluar masuk Blok kamar hunian tercatat sesuai waktunya.

    Ada empat buku laporan yang selalu tersedia dan diupdate setiap harinya dalam teknis pengamanan yakni Buku Laporan Penjagaan yang diisi oleh Kepala Regu Pengamanan (Karupam), Buku Laporan Lalu Lintas WBP,  Buku Penggeledahan Blok Kamar Hunian, dan Buku Temuan Hasil Kontrol Keliling area Lapas yang selanjutnya akan dilakukan penandatanganan oleh Ka. KPLP dan Kalapas seusai ditandatangani oleh Petugas pelaksana teknis.

    "Pemeriksaan pengisian buku-buku laporan yang ada pada masing-masing Petugas pelaksana teknis pengamanan selalu kita lakukan. Hal ini dalam rangka meningkatkan akuntabilitas Petugas dalam melaksanakan tupoksinya, ” tambah Hamid.

    Hamid juga mengatakan apabila terjadi gangguan keamanan dan ketertiban akan dilakukan pemeriksaan pada buku laporan. “Buku laporan ini juga berguna apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti gangguan kamtib, pelarian, dan sebagainya. Disitu dapat dilihat waktu peristiwanya melalui buku laporan dan masing-masing Petugas akan kita periksa mengenai kesesuaian antara pelaksanaan siaga pengawasan dan pengisian buku laporannya. Dan kita patut bersyukur sampai saat ini belum ada masalah yang timbul terkait pengamanan, semua berjalan lancar dan aman, ” pungkasnya.

    #kemenkumhamri #kemenkumhamjateng #kumhamsemakinpasti #pemasyarakatan #karanganyarampuh #lapaskaranganyar
    Rizal Afif Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Penyebaran Penyakit Menular, Lapas...

    Artikel Berikutnya

    Monitoring dan Evaluasi, Kasi Admin Kamtib...

    Berita terkait

    Peringatan Hari Pahlawan 2024: Lapas Karanganyar dan UPT Nusakambangan Bersatu dalam Semangat Kepahlawanan
    Mewujudkan Hak Pilih yang Adil dan Terjamin Rapat Koordinasi Pelayanan Daftar Pemilih Tambahan di TPS Nusakambangan
    Dukungan Ketahanan Pangan: Lapas Pasir Putih Berbagi Pengalaman dengan Lapas Karanganyar
    Kalapas Besi, Teguh Suroso Ikuti Pengembangan Kompetensi ASN
    Koordinasi dan Transfer Ilmu dalam Rangka Corpu (Corporate University) terkait arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan tentang ketahanan pangan
    Rapat Persiapan Lapas Karanganyar dalam Menghadapi Verifikasi Lapangan Tim Penilai Mandiri untuk Mencapai Predikat Wilayah Bebas dari Korupsi
    Partisipasi Lapas Karanganyar dalam Zoom Meeting Percepatan Data Responden Survei Peningkatan Integritas KPK di Kementerian Hukum dan HAM
    Awal Kepemimpinan, Jajaran Lapas Besi ikuti Pengarahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan
    Peringatan Hari Pahlawan 2024: Lapas Karanganyar dan UPT Nusakambangan Bersatu dalam Semangat Kepahlawanan
    Studi Tiru ke Lapas Cirebon sebagai Usaha Lapas Karanganyar untuk Menyongsong Pelayanan Publik yang Unggul
    Penuhi Tugasnya Pembimbing Kemasyarakatan Bapas Nusakambangan Laksanakan Wawancara dengan Napi Lapas High Risk
    Penuhi Syarat Administratif Dan Perilaku, PK Bapas NK Lakukan Kunjungan Ke Penjamin WBP
    Ranger Hitam Pasir Putih Ikut Serta Dalam Pengamanan Pos Pengamanan Nusakambangan
    Kantor Imigrasi Cilacap, gelar rapat timpora di Kebumen Perkuat pengawasan orang asing
    Taruna Poltekip Magang LP Patih Ikut Berqurban Rayakan Hari Raya Idul Adha

    Rekomendasi berita

    Romo Episkop Daniel dari Yayasan Kasih Tuhan Bina WBP Nasrani Lapas Permisan 
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT

    Tags